Friday, February 15, 2013

Makan Cermat di Masa Program Hamil

Pola makan Anda yang terjaga dengan komposisi gizi seimbang sebelum kehamilan, mendukung kehamilan yang sehat dan bayi Anda. Bahkan, kondisi gizi yang baik sejak Anda balita memungkinkan Anda melahirkan bayi sehat, tanpa komplikasi.

► Peran gizi sebelum proses pembuahan. Gizi yang baik sejak kanak-kanak, remaja dan dewasa dan selama hamil, mendukung kelahirkan bayi sehat tanpa komplikasi. Ini menjadi sangat berbeda jika calon ibu memiliki status gizi kurang baik. Apa akibatnya? Calon ibu bisa termasuk ke dalam kelompok wanita yang terlalu kurus atau memiliki berat badan di bawah normal. Bayi yang lahir dari ibu dengan kondisi ini sebelum dan selama kehamilan, pada umumnya lahir dengan berat badan kurang dan bahkan bisa tidak berumur panjang. 

:: Ada dua alasan kuat mengapa calon ibu harus menjaga kondisi gizi sebelum hamil ::

* Pertama, gizi yang baik akan menunjang fungsi optimal alat-alat reproduksi. Seperti, lancarnya proses pematangan sel telur, produksi sel telur dengan kualitas baik, dan tentu prose pembuahan yang sempurna. 

* Kedua, gizi yang baik berperan penting dalam mempersiapkan cadangan energi bagi tumbuh-kembang janin. Bagi calon ibu, nutrisi yang cukup dan seimbang mempengaruhi kondisi kesehatan secara menyeluruh, pada masa pembuahan (konsepsi) dan kehamilan.

► Kecukupan gizi, di masa kini tak hanya tergantung kepada status ekonomi. Tak jarang calon ibu yang berasal dari keluarga berkecukupan pun mengalami kekurangan nutrisi, tepatnya zat gizi tertentu. Pengetahuan dan kesadaran calon ibu tentang pentingnya makan cermat selama masa prakonsepsi, jadi salah satu penyebabnya. Anda dapat mengubah pola pandangan dan konsep keliru terhadap makan dan pola makan sebelum semuanya terlambat. 

6 bulan sebelum kehamilan. Anda dan pasangan sebaiknya mengubah pola makan. 

* Tolak konsumsi makanan yang tidak mengandung variasi nutrisi serta gizi yang cukup dan seimbang. Misalnya, makanan yang kaya kalori tetapi kurang protein, mineral dan vitamin. Seperti yang banyak terdapat pada makanan cepat saji (fastfood) seperti burger, ayam goreng, kentang goreng, yang sebagian besar hanya mengandung karbohidrat dan lemak saja tetapi minim zat gizi lainnya.

* Perbanyak asupan sayuran, lauk pauk, buah-buahan, termasuk juga sumber karbohidrat dari nasi, ubi, atau serealia. Lebih baik lagi, apabila Anda rutin mengonsumsi susu, baik susu sapi, kambing maupun sumber nabati seperti susu kedelai. Ketiganya kaya kalsium dan protein. 

* Selain variasi makanan dan minuman, calon ibu juga harus mencermati jumlah konsumsi. Hindari makan berlebihan satu jenis makanan dan minuman tertentu. Sesuaikan dengan kebutuhan tubuh Anda.

* Calon ibu sebaiknya mengurangi konsumsi makanan olahan yang diawetkan, seperti makanan kalengan, instan dan minuman ringan. Sesekali tidak menjadi masalah, sebisa mungkin hindari tubuh Anda dari paparan zat pengawet, pewarna atau zat lainnya yang kurang mendukung tubuh Anda untuk meregenerasi sel-sel tubuh terutama kualitas sel telur dengan baik. 

* Perbanyak konsumsi makanan dan minuman yang mengandung zat antioksidan yang mendukung tubuh mudah melepas racun dan zat-zat yang tak berguna dari dalam tubuh. Kurang atau hindari pula minuman yang mengandung kafein seperti kopi, teh dan kola.

8 Makanan Peningkat Kesuburan Wanita

Ketika sepasang suami istri memutuskan bahwa mereka siap untuk menjadi orang tua, mereka sering menerapkan perubahan dalam gaya hidup untuk meningkatkan kesehatan dan membantu mempersiapkan diri untuk menjadi orang tua.

Salah satu perubahan terbesar yang wanita lakukan untuk mempersiapkan kehamilan adalah beralih ke pola makan yang sehat. Makan sehat mungkin tidak cukup bagi pasangan yang mengalami kesulitan hamil. Ada beberapa jenis makanan yang sangat spesifik dan telah dikaitkan dengan kemungkinan peningkatan kesuburan. Di bawah ini adalah 8 jenis di antaranya :

♠ 1. Susu, keju, yogurt, dan es krim

Kalsium adalah nutrisi penting bagi perempuan dalam semua tahap kehidupan, termasuk kehamilan. Kebanyakan ibu hamil memahami pentingnya mendapatkan cukup kalsium untuk mendukung perkembangan tulang bayi, serta untuk menjaga pasokan kalsium tubuhnya sendiri. Kalsium pun penting artinya selama fase prakonsepsi untuk membantu meningkatkan kesuburan. Menambah asupan kalsium dari sumber makanan kaya lemak susu, seperti susu, yogurt, es krim dan keju, tidak hanya akan membantu memperkuat tulang. Tetapi sebenarnya juga membantu sistem reproduksi berfungsi lebih efisien.

Alasan hubungan antara susu dan meningkatnya kesuburan belum dipahami. Tetapi para ilmuwan telah melakukan banyak penelitian pada subjek, yang semuanya mengarah ke manfaat asupan tinggi kalsium pada kesehatan reproduksi. Wanita yang mencoba untuk hamil harus memenuhi sekitar 1.000 miligram kalsium per hari, setara dengan sekitar 8 ons gelas susu.

Penelitian terbaru menyimpulkan bahwa produk susu yang dikonsumsi harus yang tinggi lemak untuk meningkatkan kesuburan. Meski alasannya tidak diketahui, tapi menurut studi terakhir, produk susu rendah lemak tidak memiliki efek positif yang sama untuk meningkatkan kesuburan. Bahkan, penelitian menemukan, wanita yang mengonsumsi susu rendah lemak memiliki penurunan kesuburan. Selama berat badan Anda berada dalam kisaran normal, sebaiknya pilih susu tinggi lemak untuk setidaknya satu porsi harian kalsium Anda.

♠ 2. Karbohidrat kompleks

Dalam beberapa tahun terakhir, karbohidrat telah mendapat cap buruk. Banyak orang menghindari karbohidrat dengan alasan dapat membuat lingkar pinggang besar. Beberapa wanita yang sedang berusaha untuk hamil keliru jika mereka berpikir bahwa harus menghindari karbohidrat untuk mempertahankan berat badan mereka. Tidak semua karbohidrat diciptakan sama.

Karbohidrat kompleks, seperti biji-bijian, tidak hanya sehat, tetapi dapat membantu meningkatkan kesuburan, tidak seperti karbohidrat yang ditemukan dalam roti olahan dan nasi putih. Ketika Anda mengonsumsi karbohidrat olahan, maka kadar gula darah dan insulin meningkat. Hal ini dapat mengganggu hormon yang bertanggung jawab untuk reproduksi, yang dapat menunda atau mencegah pembuahan.

♠ 3. Buah dan sayuran berwarna cerah

Bukan rahasia lagi kalau buah dan sayuran adalah sumber gizi yang sangat penting bagi pria dan wanita. Selain kaya akan vitamin, mineral dan nutrisi penting, buah-buahan segar dan sayur-sayuran kaya antioksidan dan fitokimia yang membantu menghilangkan radikal bebas. Ketika radikal bebas menumpuk di dalam tubuh, mereka dapat menyebabkan sejumlah besar masalah kesehatan, termasuk gangguan pada hormon reproduksi. Bahkan buah dan sayuran juga dapat menghilangkan racun yang dapat mengganggu pembuahan.

Saat memilih buah dan sayuran, isilah piring Anda dengan berbagai warna buah yang cerah sebanyak mungkin. Sebagai aturan umum, semakin kuat warnanya, semakin lebih banyak kandungan nutrisi pada buah atau sayuran. Berries adalah buah yang sangat bergizi. Makanan ini membantu melindungi sel-sel Anda dari kerusakan dan mencegah penuaan sel. Buah ini tidak hanya mempengaruhi tubuh Anda, tetapi juga telur dalam saluran reproduksi. Jauhi segala macam buah dan sayur kalengan yang memiliki nilai gizi yang sangat sedikit dan penuh dengan bahan pengawet dan pemanis buatan.

♠ 4. Daging ayam

Konsumsi daging ayam sangat penting karena makanan ini tinggi protein dan zat besi, yang sangat penting bagi perempuan yang sedang berusaha untuk hamil. Besi dan protein sangat penting bagi perempuan sebelum dan selama kehamilan. Meskipun zat besi dan protein dapat ditemukan juga pada produk non-hewani, tetapi ada hubungan yang signifikan antara protein hewani dan peningkatan kesuburan. Penelitian menunjukkan bahwa wanita yang kekurangan zat besi lebih mungkin untuk menderita kemandulan daripada mereka yang kebutuhan zat besinya tercukupi.

Ini tidak berarti bahwa semua protein Anda harus berasal dari daging hewan tanpa lemak, tetapi bertujuan untuk setidaknya satu porsi per hari. Pastikan untuk memilih ayam yang diproses dengan teknik sehat seperti memanggang, dan menghindari ayam yang digoreng atau tinggi lemak.

♠ 5. Telur

Banyak orang yang terkejut mengetahui bahwa telur merupakan makanan super kuat yang secara dramatis dapat meningkatkan kesehatan reproduksi. Telur kaya akan vitamin dan nutrisi penting seperti protein dan kolin. Asupan kolin sangat dibutuhkan sebelum dan saat kehamilan karena meningkatkan kemampuan tubuh untuk menyerap asam folat. Asam folat sangat penting selama tahap prakonsepsi dan awal kehamilan untuk mencegah bayi lahir cacat saraf seperti spina bifida. Mengkonsumsi hanya satu telur per hari dapat meningkatkan kadar kolin yang cukup untuk meningkatkan penyerapan asam folat dua kali lipat.

♠ 6. Sayuran berdaun hijau

Selain semua antioksidan yang ditemukan dalam sayuran berdaun hijau seperti bayam dan kangkung, sayuran ini juga kaya dengan zat besi. Besi sangat penting untuk mempertahankan siklus menstruasi seimbang, karena banyak wanita yang kekurangan zat besi cenderung memiliki menstruasi yang tidak teratur. Ketika wanita mengalami gangguan pada siklus menstruasi mereka, mereka cenderung untuk dapat hamil. Dengan memasukkan sayuran berdaun hijau ke dalam menu Anda setiap hari, Anda dapat meningkatkan kadar zat besi Anda secara signifikan hanya dalam satu bulan.

♠ 7. Kacang-kacangan dan biji-bijian

Kacang-kacangan dan biji-bijian dicerna lebih lambat di dalam tubuh, yang membantu mengatur tingkat insulin dan meningkatkan ovulasi. Selain itu, kacang-kacangan dan biji-bijian juga mengandung asam lemak Omega-3, asam lemak esensial yang memiliki efek langsung pada tingkat hormon. Kacang dan biji-bijian juga sangat tinggi antioksidan. Selain menghilangkan radikal bebas, antioksidan membantu untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan mengurangi kemungkinan tubuh wanita dari menyerang sperma pria.

♠ 8. Minyak zaitun

Sebagaimana disebutkan di atas, Omega-3 diyakini memiliki efek yang sangat besar pada peningkatan kesuburan. Omega-3 biasanya ditemukan pada minyak zaitun. Studi menunjukkan bahwa Omega 3 benar-benar dapat meningkatkan kualitas baik sperma atau pun sel telur, sehingga menjadi bagian penting dari diet kesuburan bagi pria dan wanita yang berusaha untuk hamil.

Dapatkan panduan lengkap cara cepat hamil yang membongkar rahasia rahasia yang mungkin belum anda ketahui yang terbukti secara medis dapat meningkatkan peluang anda untuk hamil dan mendapatkan momongan

Thursday, February 14, 2013

Pria Lebih Mudah Terserang Kanker Kulit

Tingkat antioksidan kulit yang lebih rendah menjadikan pria lebih rentan terserang kanker kulit dibanding wanita. Hal ini disampaikan peneliti kesehatan dari The Ohio State University Comprehensive Cancer Center.

Para peneliti kesehatan menemukan tikus jantan memiliki kulit yang tingkat antioksidannya lebih lebih rendah di banding tikus betina. Antioksidan merupakan protein yang biasa disebut juga katalase, yang bisa menghambat kanker kulit dengan cara pembersihan hidrogen peroksida.

Kanker kulit umumnya disebabkan karena sengatan matahari yang bisa membuat kulit rusak. "Temuan menunjukkan bahwa perempuan memiliki perlindungan antioksidan lebih alami di banding kulit pria," kata pemimpin riset, Gregory Lesinski dan Tatiana Oberyszyn. Tim peneliti melakukan riset dengan menggunakan tikus berbulu yang berkembang karsinoma sel skuamosa kulit.

Paling umum manusia alami kanker kulit di saat terkena paparan sinar matahari. "Sebagai hasilnya, pria mungkin lebih rentan terhadap tekanan zat oksidatif di kulit, yang dapat meningkatkan risiko kanker kulit pada pria dibandingkan dengan wanita," kata Lesinski.

Para peneliti juga menemukan obat tersebut dengan katalase topikal yang bisa menghambat migrasi sel dalam menekan kulit yang terpapar UVB. Hal ini menunjukkan bahwa masuknya sel-sel pada laki-laki mungkin disebabkan relatif lebih rendah aktivitas katalase kulitnya. Bahkan, tikus jantan dengan UVB yang diinduksi tumor kulit, memiliki lebih 55 persen dari sel-sel penekan di kulit dibanding dengan rekan perempuan mereka.

"Pria menghadapi risiko yang lebih tinggi dari berbagai jenis kanker, dan tingkat yang relatif lebih tinggi dari sel-sel myeloid inflamasi mungkin berkontribusi terhadap kerentanan ini," tambah Oberyszyn yang mempublikasikan penelitiannya dalam Journal of Investigative Der.

Dampak Negatif Penyejuk Ruangan Bagi Kulit

Tanpa sadar Anda mungkin menghabiskan sebagian waktu di dalam ruang berpendingin udara atau air conditioner (AC). Di kantor, mobil, angkutan umur, pertokoan, hingga kamar tidur. Anda mungkin sekadar mencari kenyamanan di tengah iklim tropis yang membuat gerah, tanpa sadar efek buruknya terhadap kecantikan.

Paparan hawa dingin penyejuk ruang jangka panjang dapat memicu kerusakan kecantikan kulit dan rambut. Ini terjadi lantaran mesin penyejuk ruang menyerap kelembaban udara di ruang tersebut.

"AC juga menarik kelembaban dari kulit sehingga menyebabkan kulit kering. Jika tidak dilindungi dengan pelembab, kulit mudah rusak. Kekeringan yang berkelanjutan akan memengaruhi lapisan dalam kulit,” ujar spesialis kecantikan dan kulit, dr Rajan TD, seperti dikutip laman Times of India.

Ketika kulit mengalami kekeringan akan mudah timbul rasa gatal. Penyejuk ruangan juga memperburuk gangguan kulit yang tengah diderita seseorang.

Penyejuk ruang menyerap air dari udara dalam ruang dan merampas lapisan luar epidermis kulit. Jika terjaid secara konstan, kehilangan air dan kurangnya penggantian air dari jaringan kulit bisa menyebabkan kulit mengelupas, kering dan pecah-pecah.

Air sangat penting untuk menjaga darah tetap mengalir. Air pun bermanfaat mempertahankan elastisitas kulit. Ketika kelembaban ruang lenyap, kulit bisa layu. Kulit juga rentan mengalami lipatan dan akhirnya mempercepat keriput. Efek latennya, penuaan dini.

Efek lebih buruk menimpa mereka yang sering beralih dari aktivitas luar ruang yang terik ke dalam ruang berpendingin, tanpa pelindung kulit. Perubahan suhu ekstrim ini cukup bisa memicu kerusakan kulit yang lebih serius.

Efek buruk penyejuk ruangan semakin sempurna saat berpadu dengan tingginya paparan polusi, perubahan cuaca ekstrim, pola makan buruk, dan gaya hidup tak sehat lainnya. Karenanya, coba tips kecantikan berikut demi mempertahankan kesehatan dan kecantikan kulit Anda:

  1. Karena sulit mematikan penyejuk ruangan di kantor, cobalah tidak menggunakannya saat di rumah. Minimalkan paparan penyejuk ruangan ke kulit Anda.
  2. Batasi penggunaan sabun untuk daerah-daerah di mana kulit rentan mengalami kekeringan. Dr Kshama Vibhakar, konsultan ahli kulit menyarankan, "Gunakan lotion untuk melembabkan kulit, bukan krim. Oleskan di bagian leher, wajah, tangan, siku, dan lutut. Lotion yang berbasis air akan menambah kelembaban kulit."
  3. Anda dapat menggunakan krim setelah menerapkan lotion sebagai minyak untuk membantu menjaga kelembaban kulit.
  4. Banyak minum air putih untuk menjaga kulit tetap terhidrasi dengan baik, meski berada di ruangan berpendingin. Jangan menunggu hingga Anda merasa haus. Air mudah diserap oleh tubuh, untuk itu jangan pernah lupa minum agar kulit tetap lembab.
  5. Tempatkan mangkuk berisi air saat berada di ruangan berpendingin. Karena penyejuk ruangan menarik kelembaban dari ruangan, menempatkan air dalam mangkuk adalah cara sederhana untuk meredam dampak pengeringan kulit saat berada di ruangan berpendingin.

Perawatan Kecantikan Penyebab Kanker

Banyak sekali orang yang ingin dirinya menjadi lebih cantik, namun jika ternyata perawatan kecantikan yang dilakukan terlalu over, nanti hasilnya justru akan menjadi berbahaya. 

Disini saya akan membagikan beberapa perawatan kecantikan yang berpotensi menjadi perusak bagi kesehatan anda :

1. Penggunaan krim pemutih
Biasanya bleaching bukanlah suatu masalah. Yang jadi masalah adalah ketika orang yang terlalu overbleaching. Krim yang digunakan memang bisa efektif dalam mengubah warna kulit anda menjadi lebih putih dan cemerlang, tetapi terkadang orang terlalu lebay dalam menggunakannya dan justru dapat membahayakan dirinya sendiri.
Senyawa Hidroquinon yang terkandung dalam krim pemutih adalah suatu senyawa yang bersifat karsinogen (pemicu kanker) dan berpotensi menghambat produksi melanin dan harusnya digunakan dalam konsentrasi yang sangat minim (<2%). Efek Samping Hidroquinon adalah dapat menyebabkan ochronosis (discolor pigmen tulang rawan), dan ini dapat membuat kulit tampak biru-hitam-lebam.

2. Kuku Palsu
Kuku Palsu biasanya terbuat dari bahan acrylic yang dapat menjadi perusak karena dapat berperan aktif dalam proses infeksi bakteri. Ruang tipis antara kuku dan kuku palsu dapat menciptakan lingkungan hangat dan lembab sehingga menciptakan lingkungan yang ideal untuk infeksi bakteri dan juga tumbuhnya jamur.
Umumnya seseorang akan mengalami kemerahan, pembengkakan dan rasa sakit. Pada kondisi yang lebih buruk bisa merusak atau mematahkan kuku alaminya. Jaliman menyarankan agar seseorang mengonsumsi vitamin B kompleks untuk memperkuat kuku alaminya.

3. Hair extension
Banyak sekali perempuan yang menggunakan hair extension tiap hari dan melebihi waktu yang disarankan. Akan tetapi, umumnya proses ini justru melemahkan akar rambut dan dapat membuat rambut asli menjadi lemah dan rontok. Pada akhirnya apa yang akan terjadi ? Botak lah yang akan terjadi. Hal ini disebabkan oleh rambut yang ditempelkan dirambut asli dapat memberikan tekanan yang besar pada folikel rambut, yang membuatnya tidak kuat sehingga rontok.

4. Laser Hair Removal (Menghilangkang rambut dengan laser)
Laser Hair Removal memang tergolong suatu teknik yang efektif. Hal ini dapat dikategorikan aman jika dilakukan oleh seorang profesional. Tetapi, bagi orang yang memiliki kulit gelap sebaiknya berhati hati karena laser ini sebenarnya dirancang untuk menargetkan pigmen di dalam batang rambut. Karena jika tidak hati-hati, laser bisa merusak lapisan epidermis, sehingga orang berkulit gelap memiliki risiko lebih tinggi mengalami lecet. Untuk itu, sebelum melakukan teknik ini sebaiknya pastikan terlebih dahulu bahwa praktisi yang melakukannya sudah memiliki sertifikat atau sudah berpengalaman.

5. Bulu mata palsu dan ekstensi bulu mata
Bulu mata palsu atau ekstensi bulu mata akan membuatnya terlihat lebih gelap dan lebih tebal. Tapi hal ini bisa mengurangi kemampuan bulu mata asli yang berfungsi melindungi mata dari kotoran, matahari dan debu. Karenanya jika digunakan terlalu lama akan membuat mata menjadi lebih berisiko terkena sesuatu atau infeksi dan tidak sehat. Jaliman menyarankan agar perawatan ini dilakukan pada saat-saat tertentu saja seperti pernikahan dan tidak dalam jangka waktu lama.

Alangkah lebih baiknya jika menggunakan yang alami seperti air mawar

Orang Jangkung Punya Jantung Lebih Sehat

Selain memiliki beberapa keuntungan, ternyata orang jangkung memiliki risiko lebih rendah gagal jantung ketimbang orang yang lebih pendek. Hal itu dibuktikan dalam studi terbaru yang dimuat dalam jurnal American Journal of Cardiology.

“Penelitian ini tidak menjelaskan apakah tinggi badan seseorang memiliki korelasi langsung terhadap perkembangan gagal jantung atau tidak,” kata pemimpin peneliti Luc Djouss, dari Brigham and Women Hospital dan Harvard Medical Center.

Peneliti menduga bahwa ada kemungkinan pengaruh biologis pada orang yang memiliki tubuh jangkung, seperti misalnya jarak antara jantung dan cabang-cabang tertentu dari arteri dan pembuluh darah – yang dapat menurunkan stres pada jantung. Penelitian ini melibatkan lebih dari 22.000 dokter laki-laki, di mana pengamatan dimulai ketika para peserta menginjak usia pertengahan atau 50 tahun.

Setelah mengisi kuesioner awal yang bertanya seputar kondisi tinggi, berat badan dan kesehatan, kemudian peserta mengisi survei lanjutan di mana mereka melaporkan hasil diagnosa medis terbaru setiap tahun.

Setelah di follow up selama 22 tahun, peneliti menemukan bahwa ada 1.444 peserta atau sekitar 7 persen yang mengarah ke gagal jantung. Peneliti juga menemukan bahwa pria dengan postur badan jangkung memiliki risiko lebih rendah mengalami gagal jantung.

Kategori pria yang tinggi dalam penelitian ini adalah mereka yang memiliki tinggi badan lebih dari 1,8 meter – dengan risiko lebih rendah mendapatkan gagal jantung sebesar 24 persen. Sedangkan peserta dengan tinggi badan 1,72 meter atau lebih pendek, memiliki risiko lebih tinggi untuk didiagnosa gagal jantung.

Namun peneliti mengatakan bahwa tinggi badan bukanlah faktor utama pemicu gagal jantung. Menurut peneliti, asalkan tetap menjalani pola hidup sehat dengan mengonsumsi makanan bergisi seimbang dan rutin melakukan aktivitas fisik, risiko ini bisa ditekan.

Pria Berkulit Sehat Lebih Disukai Daripada Yang Ganteng

Dalam cinta dan seks, kulit sehat dapat menjadi faktor penting yang menentukan keberhasilan dalam menggaet pasangan. Pria yang memiliki warna kulit sehat dianggap lebih menarik oleh wanita dibandingkan pria berwajah ganteng.

Penelitian sebelumnya telah menunjukkan bahwa wanita heteroseksual lebih tertarik dengan pria berwajah jantan, yaitu pria dengan tulang pipi menonjol, alis tebal, dan wajah yang relatif panjang, dengan garis rahang yang jelas, terutama ketika wanita sedang dalam masa suburnya.

Para peneliti menduga wanita secara naluriah memilih pria dengan ciri-ciri maskulin karena sifat-sifat tersebut merupakan pertanda kesehatan yang baik, yang dapat diteruskan kepada anak-anaknya.

Namun kini, Ian Stephen, psikolog di University of Nottingham menemukan bahwa warna kekuningan seperti emas pada kulit juga merupakan pertanda alami dari kesehatan yang baik dan cenderung membuat orang tertarik.

Untuk mengetahuinya, Stephen dan rekan-rekannya mengambil foto-foto dari 34 wajah orang kulit putih dan 41 orang kulit hitam. Mereka kemudian menilai rona wajah dan menggunakan program komputer untuk menilai maskulinitas dari wajah.

“Kami menggunakan ini teknik matematis dengan komputer untuk membandingkan bentuk wajah pria pada sampel yang sama dengan wajah wanita dari populasi yang sama,” kata Stephen.

Para peneliti menunjukkan foto ke 32 wanita kulit putih dan 30 wanita kulit hitam, kemudian meminta para pria menilai seberapa menarikkah mereka. Dalam laporan peneltiian yang dimuat jurnal Evolution and Human Behavior, para peneliti menemukan bahwa maskulinitas wajah tidak sepenting rona kulit bagi wanita, baik dalam kedua kelompok etnis.

Peneliti tidak menemukan bahwa wajah yang maskulin dapat mempengaruhi daya tarik, tapi justru rona atau corak kulit lah yang lebih mempengaruhi daya tarik. Namun, meskipun rona kulit yang terlihat keemasan sangat penting bagi wanita, penilaian tersebut lebih mencolok pada kelompok etnisnya sendiri. 

Wanita tidak peduli banyak tentang rona kulit pada pria dari etnis lain. Para peneliti menemukan bahwa para wanita tidak dapat mendeteksi perbedaan rona kulit yang relatif halus pada pria dari etnis lain.

“Nuansa emas di kulit bisa jadi berasal dari pigmen karotenoid dari buah-buahan dan sayuran dalam makanan. Pigmen tanaman ini diperkirakan dapat meningkatkan kesehatan dan kesuburan. Penelitian kami menunjukkan bahwa menjadi sehat bisa menjadi cara yang terbaik bagi pria agar terlihat menarik. Rona kulit lebih tampak sehat dengan makan lebih banyak buah dan sayuran,” kata Stephen.

Cara Merawat dan Melindungi Bulu Mata

Mempunyai bulu tebal dan panjang tentu sangat dramatis dan ekspresif maka kita seharusnya menggunakan maskara, bulu mata palsu, ekstensi. Tetapi semua ini dan hal-hal lain dapat melemahkan bulu mata atau bahkan merusak itu. Karena bulu mata tidak hanya untuk kecantikan dan hiasan tetapi melindungi mata dari kerusakan karena itu penting untuk juga melindungi bulu mata.

Diet & hidup sehat
Diet & hidup sehat tak terelakkan dan mempengaruhi semua aspek dari kesehatan kita dan penampilan. Seimbang diet dan gaya hidup sehat akan meningkatkan tidak hanya bulu-bulu tapi juga rambut, kulit dan kuku. Kebersihan memerlukan penggunaan kapas bersih tampon dan produk kosmetik individu khusus untuk mata dan kulit sensitif di sekitarnya. Tidak pernah menyentuh mata dengan tangan kotor atau menggosok mereka seperti itu dapat membahayakan tidak hanya bulu-bulu tapi juga tipis pembuluh darah di kulit di sekitar mata.

Kosmetika berkualitas baik
Gunakan hanya kualitas baik maskara dan produk riasan mata lainnya. Pastikan mereka hypoallergenic dan dermatologically diuji dan dokter mata disetujui. Ini akan membantu mencegah reaksi alergi yang dapat menyebabkan iritasi mata dan menggosok.

Bulu mata palsu
Cara ini untuk memperluas dan menebalkan bulu mata. Tapi ini melibatkan lebih banyak risiko kerusakan lash daripada mengatakan maskara. Bulu mata palsu dapat menyebabkan kerusakan IDEP jika diterapkan dan dihapus secara tidak benar atau dikenakan terus-menerus. Lem yang digunakan untuk membuat bulu mata palsu yang memegang mungkin secara tidak sengaja mengeluarkan bulu mata alami ketika dihapus tiba-tiba. Bulu mungkin pulih tetapi itu adalah bukan proses cepat sehingga menjadi sangat berhati-hati ketika menghapus mereka. Juga tidak memakai mereka terlalu sering dan menyimpannya untuk acara khusus.

Para ahli mengatakan bahnwa ekstensi jika diterapkan oleh sangat terampil profesional dengan menggunakan lem berkualitas tinggi dan bahan-bahan tidak akan merusak mata. Tetapi ada banyak nuansa untuk mempertimbangkan untuk melindungi mata alami dari kerusakan.

Pertama-tama tidak semua profesional dan menggunakan lem kualitas terbaik yang tidak merusak IDEP alami. Kemudian bulu yang akan menempel dengan Anda harus cocok dengan mereka berat. Ketika ekstensi terlalu berat bulu alam mungkin terbebani yang memberikan tidak hanya terlihat tidak menarik tapi mungkin bahkan penyebab the lash memutuskan. Tetap memakai seperti itu dapat menyebabkan bulu mata rambut rontok. Maka ekstensi yang agak tinggi pemeliharaan perawatan dan investasi saat mereka membutuhkan biasa touch-up.

Percantik Bulu Mata Secara Alami

Bulu mata yang panjang, tebal dan lentik adalah idaman setiap wanita. Berbagai produk kecantikan dan perawatan kecantikan mahal pun dicoba untuk mendapatkan bulu mata yang cantik.

Namun, tahukah Anda bahwa ada cara alami untuk memperindah bulu mata? Berikut tiga tips kecantikan , seperti yang dikutip dari ehow.

1. Petroleum Jelly
Agar bulu mata kuat dan tak mudah rontok, oleskan petroleum jelly pada bulu mata di malam hari sebelum tidur. Jika Anda memiliki bulu mata berwarna gelap, oleskan sedikit petroleum jelly atau lip balm sebagai pengganti masakara. Bulu mata tebal dan berkilau pun bisa jadi milik Anda.

2. Minyak Alami
Minyak alami seperti munyak zaitun dan minyak almon dapat merangsang pertumbuhan bulu mata, sehingga bulu mata Anda akan tumbuh lebih tebal dan lebih kuat. Untuk hasil yang maksimal, oleskan minyak ini pada bulu mata setiap malam hari.

3. Biotin
Biotin atau vitamin B7 adalah suplemen makanan alami yang bisa memperkuat rambut dan kuku. Mengonsumsi vitamin ini dipercaya mampu merangsang pertumbuhan bulu mata. Selain kuat, bulu mata pun bisa tampak lebih tebal.

Melakukan perawatan alami untuk bulu mata memang penting. Namun tak ada salahnya jika Anda juga mengetahui hal-hal apa saja yang dapat merusak kecantikan bulu mata.

Manfaat terong Bagi Kesehatan

Terong sibuah ungu yang kaya manfaat untuk kesehatan. Buah yang berasal dari India dimana tumbuh secara liar, mulai dibudidayakan pertama kali di Cina. Terong merupakan sumber serat yang baik, sumber Vit B dan mineral seperti magnesium dan mangan. Warna ungu pada terong mengandung zat yang sebut Antosianin. Antosianin dapat mencegah tekanan darah tinggi, hepatosis (penyakit karena kekurangan vitamin E atau selenium), dan meningkatkan penglihatan saat malam.

Berikut ini Tips Kesehatan terong untuk manfaat kesehatan.
1. Sumber Vitamin
terong mengandung Vit B, termasuk Vit B1, B3 dan B6 yang membantu tubuh anda mengubah karbohidrat menjadi energi yang dapat membantu menghanhurkan lemak dan protein.

2. Sumber Mineral
Terong merupakan sumber mineral seperti magnesium, mangan dan potasium. magnesium membantu fungsi normal saraf dan jantung serta menjaga sistem kekebalan sistem tubuh dari bakteri dan virus yang masuk ketubuh. Mangan membantu metabolisme lemak dan karbohidrat.

3. Penurun Kolesterol
Terong  membantu membatasi kandungan lemak dan kolesterol pada tubuh serta menjaga gula darah agar tetap normal.

4. Diabetes
Ekstrak terong dapat menghambat enzim yang menyebabkan diabetes tipe 2 dengan mengontrol penyerapan glukosa dan menurunkan tekanan darah yang dapat menyebabkan hipertensi.

Ternyata banyak juga manfaat kesehatan yang didapatkan dari buah terong ini. Mitos bahwa mengkonsumsi terong dapat menurunkan kemampuan seks pria, ternyata itu salah loh, karena belum ada penelitian yang menunjukkan hal tersebut. Jadi untuk para pria jangan ragu untuk konsumsi terong :).

Mengatasi Bibir Pecah - Pecah yang Benar

Penyebab bibir kering dan pecah-pecah adalah udara yang dingin dan kelembaban udara yang rendah. Dua hal tersebut dapat memicu dehidrasi yang berakibat pada bibir menjadi kering dan akhirnya terlihat pecah-pecah.

Berikut ini adalah cara mengatasi bibir pecah-pecah yang dikutip dari situs vemale.com:

1. Pilih Lip Balm Yang Tepat

Lip balm dapat membantu mengatasi bibir kering dan pecah-pecah, tetapi tidak semua lip balm sama, pilih yang paling ramah untuk bibir Anda. Beberapa lip balm menggunakan bahan lilin (beeswax atau microcrystalline wax) sebagai bahan utama. Sebagai informasi tambahan, lip balm dengan bahan tersebut akan menahan kelembaban alami pada bibir, tetapi lib balm ini hanya menahan kelembaban, tidak memberi efek mengobati bibir pecah-pecah. Lip balm dengan bahan utama petrolatum dan lanolin jauh lebih baik untuk membantu melembutkan bibir yang pecah-pecah sekaligus memberi kelembaban.

2. Hindari Lip Balm Dengan Wewangian

Jika Anda masih sering mengalami bibir pecah-pecah walaupun sudah memakai lip balm, bisa jadi Anda alergi pada bahan tambahan lain pada lip balm, misalnya saja mewangian yang banyak dipakai lip balm yang dijual bebas pada toko kosmetik. Beberapa orang memang sensitif pada wewangian atau minyak (misalnya minyak peppermint) yang dapat menyebabkan iritasi atau bahkan alergi. Coba periksa komposisi lip balm sebelum Anda membelinya. Jika bibir Anda masuk kategori sensitif, hindari lip balm dengan tambahan parfum di dalamnya.

4. Jangan Terlalu Sering Memakai Lip Balm

Beberapa orang mengalami 'kecanduan' pada lip balm, bisa jadi Anda juga mengalaminya. Tahukah Anda, efek melembabkan yang diberikan lip balm akan mengirimkan sinyal pada kulit untuk memproduksi sel-sel kulit baru. Karena itu, jika Anda terus-terusan memakai lip balm dalam kondisi apapun, bibir akan semakin kering, terlebih lagi jika Anda lupa mengoles lip balm. Alur itu akan terus terjadi dan memperburuk kondisi bibir. Anda tentu boleh memakai lip balm pada kondisi tertentu, terutama saat berada dalam cuaca dingin atau ruang ber-AC, tetapi tidak setiap saat selama 24 jam.

3. Jangan Dijilat!

Menjilat bibir yang kering seringkali dilakukan jika bibir sudah mulai terasa kering. Hal itu memang memberi efek basah dan lembab pada awalnya, tetapi hal itu justru akan membuat bibir Anda semakin kering. Air liur pada dasarnya adalah enzim untuk mencerna makanan, saat Anda menjilat bibir, tanpa Anda sadari kebiasaan itu akan memperparah kondisi bibir. Jika Anda memiliki kebiasaan buruk ini, mulai kurangi! Minta seseorang yang sering berada bersama Anda untuk mengingatkan jika Anda sudah mulai menjilati bibir.

5. Minta Bantuan Dokter

Jika segala cara telah Anda coba tetapi kondisi bibir tak semakin membaik, bahkan semakin parah bahkan membengkak, segera konsultasikan pada dokter. Sehingga Anda bisa mendapatkan resep salep yang cocok untuk bibir sebagai obat pengurang rasa sakit.

6. Banyak Minum Air Putih

Hal yang penting tetapi sering dilupakan saat udara dingin adalah minum air. Seringkali udara yang dingin membuat orang lupa menyentuh minuman dan jarang merasa haus. Padahal, dalam udara seperti apapun, tubuh Anda harus mendapatkan asupan cairan. Jika Anda tak ingin bibir, kulit dan rambut menjadi kering selama cuaca dingin, jangan lupa untuk mencukupi kebutuhan minum setiap hari.

Wednesday, February 13, 2013

Minuman Bersoda Hambat Pencernaan

Kebiasaan mengonsumsi minuman bersoda ternyata dapat menghambat pencernaan dan berpotensi menguras air dalam tubuh.

Ahli Gizi Sri Handayani mengatakan, minum air bersoda pada malam terutama ketika berbuka puasa tidak disarankan. Karena, jenis air bersoda memiliki cara kerja diuretik.

“Cara kerjanya bukan memberikan air untuk tubuh, tetapi malah menghabiskannya,” jelasnya.

Dia mengatakan, pada jenis minuman kemasan bersoda diketahui terdapat pemrosesan gula tingkat tinggi. Dengan demikian, untuk bisa masuk ke dalam tubuh akan membutuhkan sejumlah besar air dalam tubuh. Idealnya, mengganti air dalam tubuh, minuman bersoda yang diminum setidaknya delapan hingga 12 gelas air pada waktu bersamaam.

Jumlah gula yang tinggi dalam minuman bersoda menyebabkan pankreas memproduksi insulin dalam jumlah besar. Proses itu di dalam tubuh akan mengakibatkan benturan gula. “Kelebihan dan kekurangan gula dan insulin dapat menyebabkan diabetes dan penyakit yang terkait dengan ketidakseimbangan dalam tubuh,” ujarnya.

Kondisi tersebut jika terus menerus berlangsung dapat mengganggu pertumbuhan dan kesehatan anak yang secara regular mengonsumsinya. Minuman bersoda sangat memengaruhi pencernaan, sebab beberapa di antaranya mengandung kafein dengan jumlah gula yang tinggi.

Kandungan tersebut jika berbaur akan menghambat proses pencernaan. Dalam art, tubuh tidak akan menyerap gizi dari makanan yang baru dimakan, bahkan yang sudah dimakan beberapa jam sebelumnya. “Kalau saat berbuka minum soft drink, bayangkan saja, tubuh akan sangat minim menyerap gizi dan nutrisi,” lanjutnya.

Menurut Sri, aneka minuman yang mengandung soda banyak tidak memiliki kandungan dan nilai gizi. Kandungan yang paling banyak yakni kadar gula yang lebih tinggi, lebih asam, dan banyak zat aditif seperti pengawet dan pewarna.

Selanjutnya, kebiasaan minum minuman bersoda dilakukan saaat minuman dingin dengan suhu di bawah 37 derajat celcius. Sementara, tubuh saat mengonsumsinya berada pada suhu tubuh normal, kolaborasi suhu tubuh dan air dingin tersebut akan menghambat kinerja enzim dan memberi tekanan pada sistem pencernaan. Karena itu, makanan yang dicerna jumlahnya jauh lebih sedikit dari yang seharusnya.

Meskipun minuman bersoda digandrungi karena rasa dan sensasinya, tetapi meneguknya saat kondisi tubuh tidak fit akan memperburuk kebugaran. Menurut Sri, jenis minuman itu akan mempersulit tubuh melawan penyakit.

“Jadi, hindari minum soft drink saat demam atau flu, intinya konsumsi tidak apa-apa tetapi jangan berlebihan. Air putih tetap minuman paling alami dan sehat.” ujar dia.

Jamu Berbahan Kimia Lebih Berbahaya Dari Narkoba

Masyarakat peminum jamu perlu waspada, terutama jamu yang mengandung bahan kimia obat (BKO) karena bahayanya yang lebih besar dibandingkan narkoba.
Yayasan Pemberdayaan Konsumen Kesehatan Indonesia (YPKKI) menemukan ratusan jenis jamu yang seharusnya masuk dalam public warning Badan Pengawasan Obat dan Makanan (Badan POM), masih beredar bebas di pasaran.
“Kami menemukan sebanyak 165 jenis produk jamu yang dicampur BKO. Sebanyak 56 jenis diantaranya pernah diumumkan berbahaya dan ditarik dari peredaran,” kata Dokter Marius Widjajarta, Ketua YPKKI, saat menyampaikan paparan Hasil Monitoring Terhadap Jamu Kimia, Jamu Ilegal, dan Jamu China di 5 kota Indonesia, di Jakarta, Rabu (30/1).
Dia menuturkan berdasarkan uji petik yang dilakukan YPKKI selama Januari 2013 di lima kota, yaitu DKI Jakarta, Bandung, Semarang, Yogyakarta, dan Surabaya, ditemukan 56 item jamu BKO yang sudah di-public warning Badan POM. Tapi masih beredar di pasaran.
“Aneka jamu tersebut terdiri dari 36 item produk jamu pegal linu, enam produk pelangsing, dan 14 item jamu kuat,” ungkapnya.
Sedangkan jamu ilegal yang terdaftar dan tidak terdaftar yang mengandung BKO, terdiri dari 18 item jamu pegal linu, tujuh item jamu pelangsing, 50 item obat kuat, dan 32 jenis jamu impor.
Maris menjelaskan jamu kuat umumnya dicampur dengan bahan kimia sildenafil. Jamu pegal linu dicampur fenillbutazon, CTM, parasetamol, dan dexamethason. Sedangkan jamu pelangsing dicampur dengan sibutramine.
“Penggunaan jamu-jamu berbahan kimia ternyata lebih berbahaya dibandingkan dengan narkoba. Sebab, memiliki kandungan yang bisa ketagihan, dan kemungkinan korbannya lebih banyak,” katanya.
Dia berharap karena citra jamu sendiri dari rakyat kecil, jadi jangan sampai citra jamu menurun.
Untuk itu, lanjutnya, Badan POM perlu sering melakukan kontrol terhadap pasar. “Jangan lemah dan lengah. Juga perlu ketegasan dari pemerintah,” ujarnya.

Menambah Tinggi Badan Secara Alami


Tinggi badan ideal adalah dambaan setiap orang. Banyak orang melakukan olahraga , minum obat peninggi badan, sampai melakukan operasi untuk mendapatkan tinggi badan yang ideal. Pertumbuhan biasanya akan terhenti setelah berumur 21-25 tahun pada pria. Lalu untuk wanita pertumbuhannya berhenti pada umur 21 tahun. Bagi yang masih dalam masa pertumbuhan, bagaimana sih agar bisa mendapatkan tinggi badan yang ideal? Berikut ini adalah 3 jenis makanan untuk membantu meninggikan badan.

Makanan Berprotein. Protein membantu membantu merangsang pertumbuhan otot dan jaringan lemak. Protein sangat penting bagi yang dalam masa proses pertumbuhan. Anak-anak antara usia 1-3 tahun butuh 13 gram protein tiap harinya, dan anak usia 4-8 tahun membutuhkan 19 gram setiap hari. Anak-anak usia 9-13 tahun membutuhkan 34 gram. 52 gram bagi remaja pria dan 46 gram bagi remaja wanita.

Tubuh pun ternyata masih membutuhkan protein walaupun sudah lewat usia pertumbuhan untuk membangun sel-sel yang telah rusak. Wanita dewasa membutuhkan sekitar 46 gram protein dan pria membutuhkan sekitar 56 gram tiap harinya. Makanan yang mengandung protein yaitu seperti daging ayam, sapi dan ikan. Lalu susu, kacang-kacangan dan telur.

Buah dan sayuran. Buah dan sayuran mengandung mineral dan vitamin yang dibutuhkan tubuh untuk menjaga kesehatan dan merangsang pertumbuhan badan.

Susu dan biji-bijian. Tubuh sangat membutuhkan kalsium dalam proses pertumbuhan. Karena tulang yang kuat sangat berpengaruh pada tinggi badan. Anak-anak usia 2-3 tahun membutuhkan 1 cangkir susu setiap hari dan anak usia 4-8 butuh 1,5 cangkir susu. Sedangkan anak usia remaja dan orang dewasa membutuhkan 3 cangkir susu setiap harinya. Sedangkan biji-bijian mengandung energei yang dibutuhkan tubuh untuk tumbuh. Biji-bijian seperti oatmeal, roti gandum dan beras merah.

Vitamin C Berlebih Pemicu Resiko Batu Ginjal

Sebuah studi di Swedia menunjukkan bahwa beberapa bagian dari vitamin itu diserap oleh tubuh, lalu disekresikan dalam urin sebagai oksalat, satu komponen kunci dari batu ginjal.

Oleh karena itu, mereka menyebutkan para pria yang menggunakan suplemen vitamin C berada pada posisi tertinggi dari risiko penyakit batu ginjal.

“Telah lama diduga dosis tinggi vitamin C dapat meningkatkan risiko batu ginjal,” ujar Pemimpin Peneliti Laura Thomas di Karolinska Institutet di Stockholm.

Thomas dan timnya yang temuannya muncul dalam kedokteran internal JAMA, menggunakan data dari sebuah studi besar pria Swedia yang berusia setengah baya dan tua untuk menjawab sejumlah pertanyaan tentang diet dan gaya hidup mereka, lalu dilacak untuk rata-rata 11 tahun.

Analisis ini melibatkan 907 orang pria yang mengatakan mereka menggunakan secara rutin vitamin C tablet dan lebih dari 22.000 orang yang tidak menggunakan suplemen gizi. 

Dari pengguna vitamin C, terdapat 3,4% di antaranya menderita batu ginjal untuk pertama kalinya, dibandingkan dengan 1,8% dari non pengguna suplemen.

Pria yang menggunakan suplemen vitamin C setidaknya sekali sehari memiliki risiko tertinggi pada penyakit batu ginjal. Untuk suplemen yang beredar di Swedia biasanya berisi 1.000 miligram (mg) vitamin C per tablet, sedangkan suplemen vitamin C di Amerika Serikat mengandung 500 mg atau 1.000 mg.

Namun, para peneliti menuturkan karena tidak ada manfaat yang jelas terkait dengan menggunakan dosis tinggi vitamin C maka orang-orang yang memiliki penyakit batu ginjal di masa lalu mungkin akan berpikir ulang untuk mengkonsumsi suplemen tambahan.

“Vitamin C memang merupakan bagian penting dari diet yang sehat, tapi setiap efek vitamin C terhadap risiko batu ginjal cenderung bergantung pada dosis dan kombinasi nutrisi yang dikonsumsi,” ungkap Thomas. 

Zat Yang Harus Dihindari Kulit Sensitif

Semua orang ingin kulit wajah tampil mulus, namun tidak semua orang memiliki kulit normal. Ada sebagian orang memiliki kulit sensitif, sehingga perlu beberapa tip milih produk perawatan agar kulit bisa tampil mulus.

Dokter spesialis kulit Klinik Erha Srie Prihianti mengatakan ada beberapa tip yang perlu dihindari:

  • Bahan pembersih yang terdapat sulfaktan dan  berapa pun konsentasi.
  • Bahan pengawet seperti paraben.
  • Pewangi dari bahan kimia.
  • Pewarna kimiawi.
Sebelum memakai produk, pakailah sedikit di kulit untuk tes alergi.

Satu merk untuk perawatan kulit sensitif yang baru-baru ini diluncurkan adalah Moogoo.  Craig Jones, pemilik dan Direktur Moogoo, menyatakan Moogoo yang terbuat dari bahan natural itu tidak hanya aman untuk kulit bagian luar tapi juga aman dimakan.

Deodoran brand Moogoo yang diimpor dari Australia itu  kata Lidia Lingga Marketing Manager PT Lafel Makmur Indonesia sebagai agen tunggal Moogoo di Indonesia, itu bebas aluminium dan aman dimakan.

“Moogoo mengandungkan bahan edible. Sedemikian alami bisa dimakan dan cocok untuk bayi,” kata Craig yang sudah meminum deodoran dua kali selama 7 tahun hadirnya produk tersebut di pasaran.

Deodoran merupakan salah satu dari produk skincare Moogoo yang terbuat dari bahan alami itu. Produk itu terdiri dari cream, lotion, shampo, conditioner, sabun mandi cair dan lipbalm. Semua produknya berwarna putih dan tidak berbau.

Jangan Oleskan PASTA GIGI Pada Luka Bakar

Dokter ahli bedah plastik dari Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo, Parintosa Atmodiwirjo mengatakan mitos pasta gigi bisa sembuhkan luka bakar adalah salah.

“Kulit sedang panas, bila diberi pasta gigi justru akan memperparah luka bakar,” kata Parintosa saat seminar tentang luka bakar di Jakarta, Sabtu (9/2).

Lebih lanjut Parintosa menjelaskan bahwa baik pasta gigi, mentega, minyak goreng, kecap atau pun obat antiseptik, sebaiknya tidak diberikan sebagai pertolongan pertama luka bakar. Benda-benda tersebut hanya akan mempertahankan panas pada luka.

“Orang berpikir pasta gigi itu memiliki bahan dingin, tapi saat luka bakar tertutup maka suhu kulit tidak akan menurun, sehingga panas akan menyebar. Ini justru akan memperparah luka bakar,” kata Parintosa.

Selain itu, benda-benda tersebut memiliki sifat lengket yang akan menempel pada luka bakar sehingga luka menjadi sulit untuk dibersihkan.

“Saat kualitas kulit dalam keadaan panas, reaksi suhu kulit dan indera perasa pada kulit akan berbeda. Pasta gigi yang diduga mendinginkan justru sebenarnya akan menambah panas,” tambah Parintosa.

Anak - Anak Juga Bisa Sakit Jantung

Pasangan muda yang akan segera mempunyai momongan tak ada salahnya mewaspadai kesehatan jantung buah hatinya.

Pasalnya, jika kurang waspada dan tidak tertangani dengan baik sejak dini, penyakit jantung pada bayi dan anak bisa mengakibatkan kematian.

Sementara itu, tingkat kejadian kasus ini pun tak bisa dibilang sedikit.

Saat ini, diperkirakan ada sekitar 45.000 bayi lahir tiap tahun dengan penyakit jantung bawaan dan karena hal lain.

Dokter Sukman T. Putra, Spesialis Jantung Anak dari RSCM, menuturkan penyakit jantung pada bayi dan anak bisa dideteksi sejak dini, yakni ketika bayi baru lahir, bahkan saat usia 12 minggu dalam kandungan.

Menurut dia, kondisi penyakit jantung bawaan yang parah bisa terlihat saat bayi baru lahir, adapun tandanya antara lain:
  • badannya membiru, atau
  • mengalami sesak napas.
Penyebab penyakit jantung pada bayi ini, ujar Dokter Sukman, bisa juga karena faktor lingkungan atau disebabkan perilaku serta kondisi calon ibu, seperti:
  • saat hamil suka makan sembarangan
  • minum obat tanpa resep dokter
  • minum jamu
  • terpapar radikal bebas dan radiasi
Sayangnya, lanjut dia, hingga saat ini dokter ahli jantung anak di Indonesia masih sangat kurang.

“Kita baru memiliki sekitar 50 orang spesialis penyakit jantung anak.Padahal anak usia 0-18 tahun di Indonesia ada sekitar 30% dari jumlah penduduk, atau sekitar 70 juta jiwa,” ungkap Sukman yang juga Ketua Komite Ahli Jantung Eka Hospital.

Angka itu sangat kontras dibandingkan dengan sekitar 300 juta penduduk Amerika Serikat yang memiliki 1.600 orang dokter ahli penyakit jantung anak.

“Kita juga masih kekurangan dokter spesialis anak, baru ada sekitar 3.000 orang di Indonesia,” ujar Sukman.

Gigi Berlubang, Banyak Penyakit Menunggu

Gigi berlubang jangan dianggap enteng. Jika dibiarkan membusuk berisiko pada kesehatan tubuh lainnya.

“Beberapa penyakit yang bisa terkait dengan fokal infeksi gigi, antara lain radang sendi, stroke, penyakit jantung, dan gula,” kata Direktur Rumah Sakit Gigi dan Mulut Fakultas Kedokteran Gigi UGM, Ahmad Syaify, Sabtu (5/1).

Rumah Sakit Gigi memberikan pelayanan kesehatan gigi gratis setidaknya kepada 350 tukang becak di Gedung DPRD DIY.  Tukang becak menjadi pilihan karena mereka selalu berhadapan dengan wisatawan, sementara mereka kurang pengetahuan soal penyakit gigi.

“Problem bau mulut juga disebabkan faktor dalam mulut seperti gigi membusuk. Ini  berpotensi menjadi hambatan serius pada kehidupan sosial, bahkan dapat merusak karier, tak terkecuali tukang becak,” ungkap dia.

Dari hasil studi, masalah bau mulut(halitosis) menunjukan 71% pengidap merasakan pengaruh negatif. Adapun survei pada kelompok remaja, 85% mengatakan halitosis adalah hal penting untuk dihindari.

Ahmad menambahkan, hal lain yang jarang disadari adalah adanya hubungan timbal balik antara penyakit gigi terutama gusi dengan penyakit gula. Gusi yang meradang dapat memperburuk kondisi gula daerah pasien. Sebaliknya, tingginya kadar gula penderita gula dapat memperparah radang gusi.

Penyakit gigi menurut Ahmad disebabkan karena kurangnya pola kebersihan.  Banyak yang mengaku sudah menggosok giginya secara rutin,  namun tidak semua menggosoknya dengan benar.

Sebagian ada yang menggosok terlalu keras sehingga justru mengakibatkan gigi rusak. “Dari 99 persen yang menggosok gigi dengan benar tak lebih dari 60 persen,” ungkap Ahmad.

Purwanto, 54, seorang tukang becak, mengaku persoalan gigi menjadi hal yang serius. Pernah suatu malam, giginya terasa nyeri. Hingga akhirnya, ia memutuskan untuk tidak menarik dan tidur di atas becak yang mangkal di depan Hotel Ibis Malioboro.

Sunday, February 10, 2013

Bibir Merah Alami, Mau?

Salah satu daya tarik wanita adalah memiliki bibi yang merah, dimata banyak pria wanita yang mempunyai bibir merah secara alami sangat seksi. Melalui artikel ini, kita kucoba.com akan sedikit berbagi tips cara memerahkan bibir agar terlihat seksi.

Tidak sulit loh melakukannya, karena untuk memperoleh warna bibir indah dan menawan kita hanya perlu melakukan perawatan secara teratur. Pertama, ambil madu asli atau sachet. Kemudian pastikan bibir anda bersih dari lipstik atau pelembab. Lalu oleskan sedikit madu pada bibir secara merata. Bila dilakukan setian hari secara rutin maka akan di dapat hasil yang maksimal, warna bibir anda pun akan merah dan terlihat lebih seksi dan menawan.

Waspada Deodorant Berbahaya!

Setau saya penyebab utama untuk kanker payudara adalah karena pemakaian produk-produk ANTI-TRANSPIRANTEN (anti keringat). Kebanyakan produk yang ada di pasaran merupakan kombinasi dari anti keringat dan deodorant. Produk Deodorant sendiri sih tidak berbahaya asalkan tidak mengandung Aluminium Chlorhydraat(AC) tapi jika mereka mengandung AC, SEGERA BUANGLAH!!!

Ada beberapa bagian dari tubuh kita yang dapat mengeleminasi zat-zat racun, yaitu bagian belakang lutut, belakang telinga, diantara kaki dan ketiak. Zat-zat racun ini dikeluarkan dalam bentuk keringat. Sedangkan produk-produk anti keringat mencegah keringat keluar. Dengan menggunakan deodorant anti keringat, zat-zat racun tadi tidak bisa dikeluarkan dari dalam tubuh, melainkan tertumpuk di kelenjar getah bening dibawah lengan. And guess what??? asal kanker payudara kebanyakan ditemukan di area bagian atas payudara.

Mungkin laki-laki tidak sepeka wanita terhadap tipe penyakit ini. Meskipun mereka menggunakan produk-produk anti keringat, dan bahan-bahan produk ini biasanya tinggal melekat dipermukaan ketiak tidak langsung masuk kedalam kulit. Oh iya, jika para wanita yang setelah mencukur ketiak langsung menggunakan produk anti keringat memiliki tingkat risiko yang lebih besar karena lewat luka-luka kecil yang mungkin terjadi akibat mencukur ketiak tersebut maka bahan-bahan kimia yang ada dalam produk anti keringat bisa lebih cepat masuk kedalam tubuh.

Walaupun demikian, belum ada penelitian yang absah membuktikan isu tersebut. Tapi setidaknya, Anda bisa lebih berhati-hati memilih dan memakai deodoran. Yang perlu diperhatikan dalam penggunaan deodoran adalah apakah bahan aktif yang dikandungnya membuat iritasi atau tidak. Bila kulit anda menjadi gatal dan ruam-ruam merah maka segera hentikan pemakaiannya. Atau jika kulit terasa perih dan lambat laun menjadi berwarna gelap kehitaman maka segera hentikan penggunaan deodorant. Untuk keamanan, pilihlah deodorant non-perfume atau tidak mengandung pewangi serta pewarna. Hal ini berguna untuk meminimalisasi efek alergi juga. Tapi akan lebih baik jika anda tidak tergantung pada deodorant.

Friday, February 8, 2013

Tips Cepat Hamil

Setelah menjalani hubungan pernikahan, tidak kita pungkiri bahwa kita juga ingin memberikan keturunan bagi pasangan kita. Mungkin 13 hal berikut ini bisa menjadi solusinya.

Ubah gaya hidup. Cek kembali gaya hidup yang selama ini Anda miliki.  Stop merokok sekarang juga! Banyak penelitian membuktikan merokok mengurangi kesuburan, membuat saluran falopian tersumbat sehingga perjalanan sperma bertemu sel telur terhambat, meningkatkan kehamilan ektopik sehingga kualitas telur tidak bagus dan risiko keguguran tinggi. Hindari juga adalah obat-obatan terlarang dan minuman alkohol.

Olahraga. Olahraga penting namun jangan berlebihan, karena bisa menyebabkan pituaitary (kelenjar di bawah otak) tidak merangsang sel telur untuk ovulasi. Olahraga setiap hari, selama 45–50 menit akan menyebabkan ketidaksuburan. Kurangi frekwensi olahraga menjadi, misalnya, jalan kaki 3x seminggu selama 30 menit.

Jaga berat badan. Sebuah riset menunjukkan, kegemukan bisa menurunkan kesuburan sekitar 4%. Timbunan lemak mengakibatkan kelebihan produksi estrogren yang membuat ovulasi tidak teratur. Sementara tubuh yang terlalu kurus bisa sebabkan produksi hormon estrogen lambat, sehingga sulit hamil. Miliki berat badan ideal sesuai body mass index (BMI), sekitar 18.5-24.9

Cek mucus. Cek selalu cervical mucus yakni gumpalan lendir seperti putih telur, lentur dan jika dipegang tidak putus di area vagina. Cara melihatnya bisa dengan tisu atau jari bersih. Jika terdapat cervical mucus di vagina,  itu tanda puncak masa subur, saat paling tepat berhubungan seks. Lendir ini memungkinkan sperma melaju ke saluran tuba dengan mudah. Sperma juga bisa bertahan “hidup” 2-3 hari menunggu sel telur matang.

Catat masa subur. Masa subur adalah masa di saat sel telur siap dibuahi oleh sperma. Wanita harus tahu siklus haid dan kapan masa suburnya. Misalnya siklus haid 28 hari, dengan hari pertama haid di tanggal 8 Agustus. Hitunglah kapan hari ke-12 dan kapan hari ke-16, yakni jatuh di tanggal 19 dan 23 Agustus. Maka masa subur berada di tgl  19- 23 Agustus.

Jauhi pelicin, karena mengandung komponen yang bisa merusak sperma. Untuk menghasilkan pelicin alami lakukan foreplay,  dengan memperbanyak sentuhan, pelukan dan ciuman yang akan meningkatkan mood untuk berhubungan intim.

Tes kesuburan. Tidak yakin dengan penghitungan masa subur secara manual? Coba dengan alat hitung masa subur yang dijual di pasaran. Waktu yang paling tepat untuk  tes kesuburan adalah antara pukul 11.00–15.00 WIB atau 17.00 – 22.00 WIB.

Nikmati seks. Mulailah menikmati hubungan seks tidak sebagai usaha untuk pembuahan tapi juga karena Anda berdua menikmati dan nyaman melakukannya. Coba beberapa variasi posisi dan lokasi untuk meningkatkan mood Anda berdua. 

Posisi seks yang memungkinkan sperma dapat berenang melintasi rongga rahim menuju saluran tuba di seberang rahim adalah posisi misionaris. Berhubungan seks dengan pria di atas –missionary position, membuat  sel sperma ada dalam posisi "siap tempur." Hindari posisi woman on top karena daya tarik bumi memungkinkan sperma keluar. 

Berbaring dulu. Sebuah saran yang bagus untuk berbaring selama 10-15 menit setelah  hubungan seks, tapi tak perlu angkat kedua kaki. Sebaiknya kosongkan kandung kemih sebelum berhubungan seks agar tidak tergesa-gesa ke kamar mandi sesudahnya. 

Frekwensi berhubungan seks. Zaman dulu, salah satu cara untuk membantu kesuburan adalah berhubungan seks sebanyak-banyaknya! Namun faktanya cara ini tidak selalu meningkatkan kesempatan wanita untuk hamil. Sebab, jika laki-laki terlalu sering ejakulasi, kemungkinan jumlah dan kualitas spermanya akan berkurang. 

Ukur suhu basal tubuh untuk  mengetahui kapan masa subur dengan menggunakan termometer  yang diletakkan di mulut atau di vagina selama 5 menit. Suhu tubuh normal berkisar 35,5-36°C. Saat ovulasi, suhu tubuh akan turun lalu naik menjadi 37-38 °C. Jika esok hari suhu tubuh  tidak kembali pada suhu normal 35 °C, itu tanda Anda dalam masa subur, masa yang tepat untuk berhubungan intim.

Rileks dan jalani. Keinginan yang sangat kuat untuk segera hamil bisa membuat Anda stres. Padahal stress bisa membuat seseorang kehilangan selera untuk berhubungan seks dan membuat daya tahan tubuh menurun. Cobalah pasrah, ikhlas dan menikmati hidup. Percaya Anda dan pasangan sudah melakukan yang terbaik, selebihnya adalah di luar kekuasaan Anda. 

Konsultasi ke dokter. Jika Anda suda mencoba saran-saran di atas namun setelah 1–2 tahun belum hamil juga, saatnya konsultasi ke dokter. Namun jika  Anda berusia lebih dari 35 tahun dan pembuahan belum terjadi dalam 6 bulan pertama, segera konsultasikan ke dokter. Sedangkan Anda yang berusia 40 tahun disarankan  berkonsultasi 3 bulan kemudian karena kesuburan akan menurun bersamaan dengan bertambahnya usia. Jangan pesimis ya! 

Manfaat Gadget & Apps di Masa Prakonsepsi

Teknologi pun melahirkan gadget dan aplikasi yang mendukung Anda agar sukses melewati masa prakonsepsi. Mau coba? 
  • DuoFertility. Menghitung masa subur kini tidak hanya mengandalkan sistem kalender. Alat bernama DuoFertility bekerja dengan cara mendeteksi suhu tubuh. Cukup tempelkan di bawah ketiak, DuoFertility akan mencari periode ovulasi terbaik berdasarkan temperatur saat pemeriksaan. Cek alatnya di www.duofertility.com.
  • SpermCheck Fertility. Pasangan Anda juga perlu dites kesuburannya. Gadget ini akan memberi informasi konsentrasi jumlah sperma dalam air mani, hanya dalam hitungan beberapa menit saja. Tingkat akurasinya 96%! Lihat gadget ini lebih dekat di www.spermcheck-fertility.com
  • Spark People Food and Diet Tracker. Atur pola makan agar proses prakonsepsi makin manjur. Pengguna iPhone, iPad, Blackberry dan smartphone berbasis Android bisa memanfaatkan aplikasi ini untuk mengatur menu makan. Fitur cardio tracker akan membantu menghitung jumlah kalori dalam tiap menu makan yang Anda susun, serta jumlah kalori yang perlu Anda bakar. Temukan di iTunes Apple Store, Android market, Blackberry App World. Gratis!  
  • Stress Check. Masa prakonsepsi harus bebas stress. Pasang aplikasi Stress Check di iPhone Anda lalu tempelkan jari telunjuk di atas flash camera selama 2 menit. Cahaya dari flash camera akan mengenali perubahan warna di kulit jari untuk membaca pola aliran darah yang bisa mengindikasikan hormon stress. Penasaran? Unduh di www.store.apple.com
  • iKamasutra. Perlu buku panduan untuk meningkatkan keintiman dengan pasangan? Pasang aplikasi iKamasutra di iPhone atau iPad Anda. Ada 110 detil posisi bercinta dengan kompleksitas dan kekuatan fisik yang dibutuhkan untuk posisi tersebut. Temukan di www.store.apple.com

Kenali Perjalanan Ovum

Ovum atau sel telur  setiap bulan melakukan perjalanan di dalam tubuh wanita. Apa saja yang sebenarnya terjadi? Mari kita cari tahu proses perjalanannya. 

Berawal dari ovarium. Ovum berasal dari ovarium atau indung telur. Ada dua ovarium dalam tubuh wanita, yakni di kanan dan kiri. Dalam ovarium yang hanya sebesar ibu jari ini terdapat puluhan ribu ovum. Saat lahir saja, wanita sudah memiliki 750.000 ovum yang terus berkurang seiring bertambahnya usia ovarium hingga akhirnya punah saat menopause. 

“Ditangkap” Fimbria. Setiap bulan, Ooganium atau sel telur muda berebut menuju ke saluran tuba falopi. Jika behasil masuk, akan ditangkap oleh fimbria, organ di ujung tuba falopi yang berbentuk seperti tangan dan diarahkan ke tuba falopi. 

Santai di tuba falopi. Dalam saluran tuba falopi sepanjang 7,5-10 cm ini, terdapat silla atau sel yang ujungnya berbentuk seperti rambut yang bergerak mendorong ovum menuju rahim. Ovum akan bertahan selama satu hari di tuba falopi. Jika bertemu dengan sperma akan bersatu membentuk zigot. 

Menempel terus di rahim. Zigot akan turun ke rongga rahim, lalu menempel di lapisan dindingnya dan berkembang menjadi janin. Dinding rahim terdiri dari miometrium-jaringan otot di bagian luar berupa otot polos berlapis tiga yang dapat berkontraksi dan berelaksasi dan endometrium-selaput lendir di bagian dalam. Bentuk rahim tidak selalu normal seperti buah pir atau avokad gepeng. Rahim juga bisa berbentuk:
  • Uterus Septus, dri luar terlihat normal, tapi di dalamnya ternyata ada sekat, baik sebagian atau menyeluruh yang membagi rahim jadi dua bagian.
  • Uterus Bikornis, menyerupai bentuk hati. Ada sekat di bagian dalamnya dan terlihat terbagi dua dari luar.
  • Uterus Dildefis, bisa dikatakan ada dua rahim atau rahim ganda. Terkadang hingga ke bagian vaginanya ada sekatnya juga yang memisahkan vagina menjadi dua bagian.  
Bila tidak menjadi zigot. Jika tidak berhasil menjadi zigot, ovum akan tetap turun ke rongga rahim. Endometrium yang sudah menebal dan siap sebagai zigot menanamkan dirinya akan luruh, lalu beranjak keluar rahim dalam bentuk yang kita kenal sebagai darah haid. 

Pintu perbatasan serviks. Antara rahim dan vagina, terdapat serviks atau leher rahim yang sempit sekali. Serviks ini seperti pintu yang bisa terkunci selama kehamilan sehingga janin tidak dapat melewatinya dan baru akan terbuka dan meregang saat proses persalinan. Serviks akan menghalangi bakteri dan virus dari luar masuk lebih dalam ke bagian organ reproduksi.

Lorong panjang vagina. Setelah melalui serviks, ovum akan sampai di lorong vagina. Panjang dinding depan dan belakang vagina tidak sama. Dengan posisi rahim ke arah depan, panjang dinding sekitar 7,5 cm dan dinding belakang sekitar 11,5 cm. Lorong berkerut-kerut ini juga bisa memanjang dan melebar bila ada rangsangan. Di ujung vagina, terdapat lubang atau liang vagina yang merupakan tempat keluarnya darah haid. Bila darah haid sudah keluar, beakhirlah perjalanan ovum. Perjalanan serupa akan terjadi setiap bulan. 

Waspadai Kelainan Pada Payudara

Siapa bisa menyangkal bahwa payudara merupakan aset berharga bagi wanita? Bagian tubuh yang penting untuk menegaskan fitur khas wanita ini sejatinya berfungsi untuk memberi makan bayi. Sayangnya, ada beberapa hal yang membuat fungsinya jadi terganggu.

Beberapa kelainan tersebut ada yang bersifat bawaan sehingga tidak begitu berbahaya, namun ada juga diakibatkan oleh gangguan yang bisa berakibat fatal. Mengenali kelainan ini akan sangat membantu para wanita waspada terhadap berbagai kemungkinan yang bisa terjadi.

Seperti dirangkum detikHealth, Rabu (9/1/2013), kelainan-kelainan tersebut antara lain:

Puting Rata atau Tenggelam
Terkadang dijumpai wanita yang puting payudaranya tidak menonjol, melainkan rata atau malah melesak ke dalam. Anomali ini disebut dengan Inverted Nipple dan merupakan bawaan sejak lahir, jadi bukan merupakan gejala dari penyakit tertentu.

Masalah yang ditimbulkan adalah seringkali pemiliknya jadi merasa minder. Dampak yang paling menyebalkan adalah membuat proses menyusui bayi jadi merepotkan. Apabila puting awalnya normal lalu tiba-tiba rata atau melesak ke dalam, ini yang bisa jadi merupakan pertanda kanker.

Nipple Discharge
Keluarnya cairan yang abnormal dari salah satu atau kedua puting payudara disebut dengan Nipple Discharge. Gangguan ini jarang terjadi pada wanita yang belum pernah hamil. Kemungkinannya meningkat seiring usia kehamilan.

Keluarnya cairan juga bisa disebabkan oleh beberapa penyakit, terutama jika disertai dengan perubahan lain pada salah satu atau kedua payudara. Terkadang ditemukan darah atau nanah cairan yang keluar. Apabila hal ini terjadi, segera periksa ke dokter.


Saluran Susu Tersumbat
Ketika saluran susu di bawah puting membesar, dinding saluran menebal dan saluran terisi dengan cairan. Saluran susu kemudian tersumbat dengan zat yang kental dan lengket. Gangguan ini disebut dengan mammary duct ectasia dan tidak berisiko menyebabkan kanker payudara.

Mammary duct ectasia paling sering dialami wanita berusia 40 - 50-an tahun dan tidak menampakkan gejala. Jika ada, gejalanya berupa puting berubah warna menjadi berwarna kehijauan, hitam, atau putih kotor, jaringan payudara di sekitarnya menjadi lembut dan berwarna kemerahan, serta terdapat benjolan atau penebalan

Infeksi Mastitis
Mastitis adalah infeksi pada jaringan payudara yang menyebabkan nyeri, pembengkakan dan kemerahan pada payudara. Biasanya gejalanya disertai dengan demam dan menggigil. Gangguan ini paling sering menyerang wanita yang sedang menyusui.

Penyebabnya adalah bakteri memasuki payudara melalui kulit puting susu yang retak atau melalui lubang bukaan saluran susu pada puting susu. Bakteri pada permukaan kulit dan mulut bayi memasuki saluran susu dan berkembang biak, sehingga menyebabkan nyeri dan bengkak.

Penyakit Paget
Kebanyakan penyakit ini awalnya menyerang puting lalu menyebar ke areola atau area berwarna gelap di sekitar puting dan area lain di sekitar payudara. Sekilas, penyakit ini terlihat seperti eksim, lecet-lecet, berwarna merah kasar dan gatal.

Meskipun jarang, penyakit ini bisa ditemukan di kedua payudara. Yang mengkhawatirkan, umumnya penyakit ini kemudian berkembang menjadi kanker payudara. Oleh karena itu, apabila menemui penyakit ini, sebaiknya segera lakukan pemeriksaan mamogram.

Paresthesia
Paresthesia merupakan sensasi terbakar, menusuk, gatal atau kesemutan di payudara, termasuk puting. Sayangnya, penyebab kelainan ini masih belum diketahui dengan jelas. Para ahli percaya bahwa gangguan ini disebabkan oleh penyakit-penyakit tertentu seperti malnutrisi, trauma fisik, penyakit jaringan ikat, infeksi, hingga keracunan logam berat seperti merkuri, timbal dan arsen.

Nyeri Akibat Menyusui dan Salah Berbusana
Nyeri pada puting payudara bisa disebabkan oleh berbagai sebab. Pada saat awal menyusui bayi, nyeri bisa dipicu oleh regangan yang dialami puting karena isapan bayi dan bersifat sementara.

Rasa nyeri juga bisa disebabkan oleh posisi yang salah saat menyusui, pelepasan puting secara mendadak oleh bayi, atau penggunaan alat pompa ASI yang tidak tepat. Nyeri juga bisa muncul akibat penggunaan bra yang kurang baik.